BOSP Belum Cair

Selamat Pagi Admin, Kami dari SMKS Pariwisata Putra Bangsa Ubud-Bali, NPSN : 50102022 ingin bertanya mengapa sekolah kami tidak masuk dalam pencairan Dana BOSP tahap 1 tahun 2024 sedangkan kami sudah mengerjakan Arkas sesuai petunjuk dan arahan dan mengirimkan laporan sebelum batas waktu yaitu pada tgl 26 Desember 2023, sedangkan sekolah yang baru melaporkan di bulan Januari Dana nya sdah keluar, bagaimana sistemnya ini, mohon penjelasannya, karena sekolah kami/siswa kami sangat membutuhkan bantuan ini untuk proses pembelajaran dikarenakan siswa yang bersekolah disekolah kami adalah siswa dari golongan keluarga menengah ke bawah dan ada juga yang statusnya yatim/piatu/yatim piatu dan sekolah kami tidak memungut biaya pendidikan sama sekali alias gratis, termasuk biaya seragam pun kami tidak memeungutnya, untuk itu mohon kiranya dapat dipertimbangkan berdasarkan apa penyalur BOSP ini sebenarnya ???

Koordinasi kan lg bu ke Markas ada kendala dimana?

Saya sudah konsultasi ke Dinas Pendidikan Provinsi Bali, tapi di Dinas Pendidikan tidak ada tanggapan makanya saya langsung minta bantuan lewat portal Tanya BOS, soalnya semua perintah sesuai dengan petunjuk penggunaan aplikasi ARKAS sudah kami kerjakan, soalnya ini sudah diakhir batas waktu pengiriman laporan, kami sudah buat dan kirim laporan pertgl 26 Desember 2023 dan di cek oleh Dinas Pendidikan juga sudah sesuai, dimana kami bisa mendapat jawaban yang pasti, mengingat Dana BOSP ini adalah hak semua siswa di Negara Indonesia ini, kami sebagai penanggung jawab disekolah sudah berusaha semaksimal mungkin mengikuti semua aturan agar penerima Dana BOSP sekolah kami lancar mohon diinfo bila ada kesalahan pada laporan kami yang mengakibatkan dan BOSP sekolah kami belum cair sehingga bisa kami kerjakan sebelujm tgl batas waktu yaitu tgl 31 Januari 2024, terimakasih

Topik ini telah ditutup secara otomatis karena sudah lebih dari 30 hari dari jawaban terakhir. Jika Anda ingin bertanya, silahkan membuka topik baru.

Terkait pertanyaan Bapak/Ibu mengenai pencairan dana BOSP tahap 1, kami sarankan mohon kesediaan Bapak/Ibu menunggu terlebih dahulu dikarenakan untuk pencairan dana adalah wewenang dari pimpinan pusat.

Salam Hormat,
Tim Tanya BOS&BOP